-->

Tutorial Dasar Pemograman PHP Object Oriented

Kali ini saya akan membagikan sebuah Tutorial dalam pemograman PHP nemun berbasis Object Oriented, bukan Native PHP, dalam pemograman Object Oriented, kita akan mengenal beberapa Istilah seperti Class, Object, Function, Constructor, dan lain lain, dalam pemograman Berbasis Object kita bertujuan untuk membuat sebuah Struktur Program menjadi Teratur, Mudah dibaca dan Tidak Berantakan, Sebelum melakukan Implementasi, kita akan membahas Sedikit Istilah dalam Pemograman Berorientasi Object.

Daftar Istilah pada Pemograman Berorientasi Object :
  1. Class
    Class - Class adalah 'cetak biru' atau 'blueprint' dari object. Class digunakan hanya untuk membuat kerangka dasar. Yang akan kita pakai nantinya adalah hasil cetakan dari class, yakni object.
  2. Object
    Object - Object adalah sebuah implementasi dari Class, class yang dibentuk nanti nya disebut dengan Object.
  3. Method / Function
    Method - Sebuah Bagian dari Class, method berisikan sebuah perintah yang akan dilakukan apabila digunakan. diawali dengan kode program function.


Membuat Sebuah Class Dalam membuat sebuah class, kita akan implementasikan dengan contoh Mahasiswa. 
Maka bentukan Program dalam PHP adalah sebagai berikut : 
<?phpclass Mahasiswa {

}
<?
Seorang mahasiswa mempunyai Data diri berupa Nama, NIM dan Jurusan, data ini disebut sebagai Attributes atau identitas dari Mahasiswa, maka jika kita implementasikan kedalam program maka akan menjadi.
<?phpclass Mahasiswa {
var $nama;
var $nim;
var $jurusan;

}
Jika seorang mahasiswa sudah memiliki identitas, maka mahasiswa mempunyai aksi / kewajiban, mungkin bisa bilang, kuliah, mahasiswa kuliah untuk mendapatkan Nilai dan Kehadiran, maka nilai dan kehadiran menjadi sebuah Function atau Method dari mahasiswa. jika kita implementasikan maka akan menjadi.
<?phpclass Mahasiswa {
var $nama;
var $nim;
var $jurusan;

function nilaiMahasiswa() {

}

function kehadiranMahasiswa() {

}
}
<?
Kita sudah implementasikan 3 buah teknik OOP dalam PHP, sekarang kita akan membuat object, silahkan simpan file tadi dengan nama Mahasiswa.php 
Jika Mahasiswa mempunyai sebuah Nilai, maka nilai ini kita akan buat menjadi sebuah Class tersendiri, untuk mengatur Nilai dari Mahasiswa. sehingga Struktur program tidak berantakan, disinilah disebut dengan Object Oriented, karena setiap object yang berbeda kita Pisah sesuai dengan Fungsinya. Baik kita buat satu File lagi dengan nama Nilai.php, buat koding seperti dibawah ini.
<?phpclass Nilai {
var $angka;
var $huruf;

function nilaiPemograman($nim) {
if($nim == "3312075") {
$this->angka = 90;
$this->huruf = "A";
}
return $this->huruf;
}
}
<?>
Penjelasan dari Class diatas adalah, Seorang mahasiswa Memiliki sebuah nilai dari mata kuliah, maka kita sebut disini nilaiPemograman, disini seharus nya kita implementasi dengan database, namun saya buat simple dengan IF, jika object Mahasiswa memanggil fungsi nilaiPemograman, dia harus mengirim parameter NIM untuk mendapatkan nilai dengan Predikat huruf A, B , C atau D. 
Sekarang bagaimana kita mengambil nilai dari object Nilai yang diakses dari Object Mahasiswa, disini lah kita akan membuat sebuah objek, perhatikan Koding dibawah.
<?phpinclude "Nilai.php";

class Mahasiswa {
var $nama = "Gudang Koding";
var $nim = "3312075";
var $jurusan;

function nilaiMahasiswa() {
$nilai = new Nilai();
$biodata = "Nama = " . $this->nama . "
" . "Nilai Pemograman = " . $nilai->nilaiPemograman($this->nim);
return $biodata;
}

function kehadiranMahasiswa() {

}
}
<?
Lalu nah disini kita telah membuat sebuah Objek dari Nilai bernama $nilai, untuk mengakses method dari Objek Nilai kita panggil menggunakan tanda -> jangan lupa isi parameter sesuai dengan kebutuhan anda. 
Sekarang kita akan coba jalankan program tersebut. Buat sebuah file index.php, lalu tulis dengan koding :
<?phpinclude "Mahasiswa.php";

$mhs = new Mahasiswa();

echo $mhs->nilaiMahasiswa();
<?
Lalu Jalankan Programnya :


Bagaimana, Koding mu rapih bukan ? mungkin akan terasa Bingung untuk Pertama kali, namun jika sudah Terbiasa, PHP Object Oriented Sangat Menyenangkan untuk dipelajari.

0 Response to "Tutorial Dasar Pemograman PHP Object Oriented"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel